Menurut kepercayaan agama Buddha, 49 hari adalah waktu untuk manusia yang meninggal berada di alam transisi. Dalam masa itu, roh memiliki sedikit kesempatan memilih reinkarnasi pada kehidupannya yang akan datang.
Itulah inti cerita yang kemudian menjadi awal jalinan cerita 49 Days, drama Korea yang akan tayang 16 Maret 2011.
Shin Ji Hyun |
Nam Gyu Ri berperan sebagai Shin Ji Hyun, gadis kaya yang polos dan manja, yang karena mengalami kecelakaan mobil, menjadi koma. Saat itu ia bertemu dengan pendamping yang akan mengantarnya ke alam selanjutnya (Jung Il Woo - Return of Iljimae, My Fair Lady).
Pendamping Ji Hyun |
Kecelakaan itu sepertinya bukanlah takdir yang telah ditentukan, karena sang pendamping harus mengurusi Shin Ji Hyun agar Shin Ji Hyun bisa kembali ke kehidupannya. Agar ia bisa kembali, maka ia harus melakukan sesuatu. Dan tugas Shin Ji Hyun adalah ia harus dapat membuat 3 orang benar-benar menangis dan meneteskan air mata untuknya.
Oleh karena itu ia meminjam tubuh Sohn Yi Kyung (Lee Yoo Won -Queen Seon Deok, Fashion 70's) , wanita yang sudah tak memiliki keinginan untuk hidup.Yi Kyung ditinggal mati oleh kekasihnya, dan sejak saat itu ia seperti tak bernyawa lagi. Ketika Ji Hyun mengambil alih badannya, saat itulah menjadi titik balik dalam kehidupannya.
Sohn Yi Kyung |
Jo Hyun Jae (Three Dads & One Mom) berperan sebagai Han Gang, pria yang mencintai Ji Hyun, karena beberapa masalah tak dapat mengungkapkan perasaanya. Ialah yang pertama kali menemukan bahwa Ji Hyun kembali sementara ke dunia dengan sosok Yi Kyung.
Han Gang |
Sementara itu Kang Min Ho (Bae So Bin - Brilliant Legacy, Dong Yi) adalah tunangan Ji Hyun yang percaya diri, ceria, dermawan dan ramah. Dan seperti gambaran orang kaya pada umumnya, egonya tinggi dan narsis. Oke.. dua hal terakhir ini mungkin agak berlebihan, karena saya kurang bisa menterjemahkan : full of pride and self-loving in a twisted way.
Shin In Jung & Kang Min Ho |
Dan menjadi siapakah Seo Ji Hye (Kim Su Ro)? Tentu drama tak akan seru kalau tak ada tokoh antagonisnya. Ia berperan sebagai Shin In Jung, sahabat Ji Hyun yang cerdas, yang tinggal di rumah Ji Hyun untuk mengejar cita-citanya di Seoul.
Oke... singkat kata, Yi Kyung koma dan mengambil alih tubuh Ji Hyun.
Dan asumsi saya:
Sepertinya pengambilalihan tubuh ini hanya sementara, karena ada saatnya Ji Hyun berada di tubuhnya sendiri. Hal ini terlihat pada preview 49 Days, dimana ada kalanya Yi Kyung memakai kalung 3 air mata, yang dipakai roh Ji Hyun, dan ada kalanya Yi Kyung tak memakainya.
Bingung? Sama, saya juga bingung. Dan semoga Lee Yo Won dapat memainkan dua karakter dengan baik.
Ahhhh.... ada gak sih drama fantasi yang gak pake pindah-pindah tubuh segala?
Credit : Soompi, Dramabeans, DC Ilwoo
Youtube uploader : mayries05
Tidak ada komentar:
Posting Komentar